Mengupas tentang dunia spiritual dan lelaku didalamnya, sebagai warisan dari para leluhur. Tentang : tenaga dalam, daya prana, metafisika, penyembuhan dan Mbabar jiwa ma'rifat jati

Daya Visual / Imajiner - Kebatinan Modern


Kita mengenal istilah energi rasa, indera ke-enam, reaksi indera keenam. Visual atau pembayangan suatu obyek yang dilakukan terfokus disertai dengan tingkat akurasi daya, akan menimbulkan atau menghasilkan energi rasa disertai gerak gelombang yang memancar dari dalam tubuh dan keluar sampai pada obyek yang telah kita tentukan.

Dalam batas energi visual kita tersebut bila bersinggungan, berbenturan dengan energi lain, seperti : hawa murni seseorang / aura tubuh, maka akan dapat menimbulkan getaran juga berubah menjadi energi yang menyentuh rasa. Ini yang disebut "reaksi indera keenam".

Energi yang dapat menembus, menggetarkan perasaan ini bisa menjadi sinyal, petunjuk, isyaroh yang memberitahu kita akan adanya energi lain disekitar kita.

.......naachhhh, inilah yang dipelajari para pelaku ilmu kebatinan, bagaimana mengolah batin agar menjadi peka, tanggap ing sasmitaning batin.(*)



#Spiritual

0 Response to "Daya Visual / Imajiner - Kebatinan Modern"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel